NEWS UPDATE :  

Berita

EVALUASI KINERJA KEPALA SEKOLAH (EKKS) TAHUN 2025 MENDORONG KEPEMIMPINAN BERKUALITAS DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 JATILAWANG

Dalam rangka meningkatkan kualitas kepemimpinan pendidikan, telah dilaksanakan kegiatan Evaluasi Kinerja Kepala Sekolah (EKKS) di SMP Negeri 1 Jatilawang pada hari Kamis, 18 Desember 2025. Kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas dan profesionalisme kepala sekolah dalam menjalankan tugas manajerial, supervisi, dan pengembangan sekolah secara menyeluruh.

Kegiatan Evaluasi Kinerja Kepala Sekolah (EKKS)  dimulai pukul 08.00 WIB dengan Ibu Rian P.,S.Pd sebagai pemandau acara EKKS. Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian sambutan pembuka oleh Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Jatilawang Ibu Sri Mardiani W., S.Pd. Tim penilai yang terdiri dari pengawas pembina, Ibu Dra. Wiwi Parluki, M.Pd. dan bapak Imam Tobroni, S.Pd, M.Pd. melakukan observasi terhadap dokumen administrasi.

       

Instrumen untuk Evaluasi Kinerja Kepala Sekolah (EKKS) ini terdiri dari 3 kompetensi, meliputi kompetensi kepribadian, sosial dan profesional. Kegiatan EKKS ditutup dengan sesi foto bersama. Hasil Evaluasi Kinerja Kepala Sekolah (EKKS)  ini akan menjadi dasar pembinaan lebih lanjut serta bahan pertimbangan dalam pengembangan karier kepala sekolah. Dengan adanya evaluasi ini, diharapkan mutu kepemimpinan sekolah semakin meningkat dan berdampak positif terhadap kualitas pendidikan secara keseluruhan.